Sop ayam yang akan kami berikan adalah sop yang berbahan utama ayam kampung yang jantan atau jago, rasanya memang enak dan gurih, anda dapat membalinya pada pasar tradisional, masak dengan api kecil, agar matang sempurna dan daging ayam tidak alot, memang membutuhkan waktu yang lama dalam memasak
sop ayam klaten ini, namun dijamin hasilnya akan sangat istimewa, sajikan selagi masih hangat, agar tidak amis, dijamin anda akan ketagihan.
Bahan utama :
- 4 buah paha ayam jantan
- 5 sendok teh garam
- 2 liter air
- 1/2 sendok teh penyedap rasa
- Minyak untuk menumis
Bahan bumbu yang dihaluskan :
- 1/4 sendok teh merica
- 3 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
Bahan pelelngkap sop :
- 2 sendok makan bawang merah goreng
- 3 tangkai seledri, iris kasar
Cara membuat sop ayam klaten :
- Masak air hingga mendidih, setelah itu masukkan ayam lalu masak dengan api kecil hingga ayam matang dan empuk.
- Panaskan sedikit minyak pada wajan, lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum dan matang, setelah itu masukkan tumisan bumbu ke dalam air rebusan ayam tadi, masak lagi hingga mendidih.
- Masukkan garam dan kaldu bubuk, lalu cicipi rasanya dan masak lagi hingga ayam matang.
- Angkat ayam, lalu potong potong paha ayam, lalu siram dengan air kaldu lalu sajikan bersama dengan pelelngkapnya.
Belum ada tanggapan untuk "Resep Sop Ayam Khas Klaten"
Posting Komentar