Resep Pepes Oncom Enak dan Sedap -
Resep masakan jawa kali ini melanjutkan resep lauk pauk yang sangat sedap yaitu resep pepes oncom enak dan sedap. Lauk pauk ini sangat pas disajikan dengan nasi putih hangat dan keluarga anda akan menyukainya. Sebelumnya kami juga memberikan resep lauk pauk lainnya yaitu
resep tahu aci tegal dan
resep bacem tahu.
Bahan pepes oncom :
- 4 buah oncom
- 10 buah cabe rawit
- 5 tangkai daun kemangi
- 2 lembar daun salam
- 4 siung bawang putih
- garam secukupnya
- 1 buah tomat
- 4 butir bawang merah
- daun pisang untuk membungkus
Cara membuat pepes oncom enak dan sedap :
- Langkah pertama adalah kita haluskan oncom dengan bawang putih dan bawang merah.
- Kemudian kita campurkan tomat yang telah diiris iris, garam, daun salam. cabe rawit dan kemangi.
- Setelah tercampur dan diaduk rata kemudian kita bungkus dengan daun pisang.
- Setelah itu kita kukus sebentar dan bakar diatas bara api hingga beraroma sedap.
- Angkat dan pepes oncom siap disajikan.
Demikian resep cara membuat pepes oncom enak dan sedap, semoga bermanfaat.
Belum ada tanggapan untuk "Resep Pepes Oncom Enak dan Sedap"
Posting Komentar